DokterHewan.Org – Apakah kamu memiliki pengalaman anak bulumu muntah tanpa sebab yang jelas? Kemudian kamu membawanya ke dokter hewan, namun hasil pemeriksaan kesehatannya semuanya baik-baik saja? Jika benar, mungkin posisi mangkuk kucing yang terlalu rendah merupakan salah satu faktor penyebabnya!
Mangkuk kucing konvensional memiliki desain yang rendah dan menempel ke lantai. Untuk menggapai makanannya, kucing harus menunduk dalam waktu lama. Selain posisi, bentuk makanan yang kecil-kecil dan keras membuat mereka semakin menderita. Kucing harus menunduk ke bawah dalam waktu yang lebih lama dibandingkan kondisi alamiahnya.
Jika kita kembali ke kondisi alamiahnya. Kucing merupakan predator yang memakan hewan-hewan kecil. Jika dilihat dari cara mereka memakannya. Hewan-hewan ini akan dicabik, kemudian mereka akan mengangkat kepalanya untuk langsung menelan hewan tangkapannya itu. Jadi, waktu untuk menunduk hanya saat mencabik mangsanya itu saja. Namun, kondisi ini agak berbeda untuk kebanyakan kucing saat ini. Mereka akan menunduk untuk mengambil makananya, kemudian mengunyahnya dulu dan kemudian menelannya dalam posisi menunduk.
Teori-teori inilah yang membuat beberapa ahli perkucingan percaya untuk meninggikan posisi mangkuk makanan kucing akan membuat kucing lebih nyaman dalam melakukan aktifitasnya. Berikut adalah 5 keuntungan meninggikan mangkuk kucing :
Memudahkan dalam waktu makan
Kucing tidak perlu menjangkau terlalu jauh ke bawah. Hal ini membuat mereka tidak merasakan pegal. Bahkan ada beberapa kucing harus merayap ke lantai untuk menggapai makanannya.
Mengurangi sakit leher dan sendi
Kegiatan menunduk terlalu lama akan membuat rasa sakit pada bagian leher serta sendi-sendi kucing. Posisi mangkuk makanan yang lebih tinggi akan mengurangi keluhan ini. Terutama pada kucing-kucing dengan mulut pendek. Mereka membutuhkan waktu yang lebih lama dalam menggapai makanannya dari mangkuknya.
Mengurangi tumpah
Sadarkah kamu, beberapa kucing makan berantakan dibandingkan kucing lainnya? Hal ini dipercayai karena beberapa faktor, yaitu kedalaman mangkuk, bentuk makanan serta kenyamanan saat makan. Sebuah studi menunjukkan bahwa kucing tidak akan mau makan jika mangkuk terlalu dalam (kedalamannya), bentuk makanan yang susah digenggam oleh lidah, serta kondisi pada saat makan yang tidak nyaman.
Contohnya: kucing akan cenderung makan buru-buru saat mereka ketakutan. Hal ini membuat mereka makan sembari memperhatikan kondisi lingkungan sekitarnya. Hal ini membuat makanan lebih cenderung tumpah kemana-mana. Hal inilah yang membuat para ahli percaya bahwa meninggikan posisi mangkuk akan membuat kucing makan lebih santai, tidak menyakitkan sehingga kemungkinan tumbah lebih sedikit.
Membantu untuk kucing senior
Kucing tua akan memiliki banyak keluhan penyakit. Radang sendi merupakan penyakit yang paling sering ditemukan. Hal ini membuat kucing senior enggan melakukan aktifitas yang menyakitkan, salah satunya adalah menunduk terlalu rendah. Hal ini membuat mereka malas makan, jikapun mau makan. Mereka hanya makan dalam waktu sebentar saja.
Mengurangi kecemasan
Tahukah kamu bahwa kumis kucing berperan selayaknya antena penangkap signal dari area sekitarnya. Pada saat menunduk terlalu jauh, dan memasukkan kepalanya ke dalam mangkuk, membuat mereka dalam posisi waspada dan dalam posisi cemas. Posisi mangkuk makanan terlalu rendah membuat mereka tidak bisa mendeteksi sekeliling mereka dengan mudah. Mereka harus melihat makanan dan sesekali mengangkat kepala mereka untuk mengetahui kondisi sekitar. Hal ini membuat mereka tidak nyaman. Posisi mangkuk makanan yang tinggi akan membuat mereka lebih mudah dalam melakukan kedua tindakan itu.
Mangkuk kucing disarankan untuk ditinggikan sekitar 10 – 15 cm dari lantai. Namun, hal ini harus disesuaikan dengan jenis serta usia kucing. Cara mengukur yang paling tepat yaitu dengan mengukur ketinggian pundah mereka saat posisi makan. Seharusnya akan sejajar dengan pundah mereka sewaktu mereka. Jika perlu, kemiringanpun perlu menjadi perhatian. Mangkuk makanan yang miring beberapa derajat memberikan kemudahan bagi kucing untuk memakan makanannya.
Jika kamu berencana untuk menukar mangkuk kucingmu. Berikut adalah salah satu mangkuk yang dapat saya rekomendasikan:

Sumber :


Leave a comment